Mulai Juli 2021, Perdagangan BEI Sampai Pukul 16.30 WIB

Gambar hanya ilustrasi. Sumber: beritasatu.com


PT Bursa Efek Indonesia (BEI) akan memperpanjang waktu perdagangan hingga pukul 16.30 WIB pada 26 Juli 2021.

Berdasarkan dokumen BEI, tertulis rencana adanya tambahan waktu 15 menit setelah pasar reguler tutup pada pukul 16.15 waktu Jakarta Automated Trading System (JATS). Dengan demikian, nantinya perdagangan dimulai pukul 09.00 dan berakhir pada pukul 16.30 waktu JATS.

Adapun, saat ini perdagangan BEI di pasar reguler dan negosiasi berlangsung mulai prapembukaan 08.45 hingga pasca penutupan pukul 15.15 waktu JATS. Waktu perdagangan yang lebih singkat itu berlangsung sejak 30 Maret 2020. 

Kebijakan itu untuk menyesuaikan dengan pemendekan jam operasional Bank Indonesia Real Time Gross Settlement (BI-RTGS) serta mendukung kebijakan pemerintah terkait penerapan work from home (WFH) dalam meminimalisasi penyebaran pandemik COVID-19.

Berdasarkan dokumen BEI, perpanjangan jam perdagangan akan berlaku pada 26 Juli 2021. Jadwal perdagangan akan berlangsung pukul 09.00-12.00 waktu JATS untuk sesi I Senin-Kamis, dan 09.00-11.30 waktu JATS untuk sesi I Jumat. Selanjutnya, sesi II berlangsung pukul 13.30-16.30 waktu JATS pada Senin-Kamis, dan 14.00-16.30 waktu JATS pada Jumat.

Ayo Belajar Investasi!

Sumber:
Next Post Previous Post